Merdeka45 News| Doloksanggul – Yunita Rebeka Marbun, SH.MAP. Wakil Bupati Humbahas (Humbang Hasunduta) menghadiri buka Puasa bersama FKUB (Forum Kerukunan Umat Beragama) di Mesjid Raya Doloksanggul, Selasa (25/3/2025).
Junita Rebeka Marbun, SH.MAP. pada kesempatan itu dalam sambutannya menyampaikan Selamat berbuka Puasa dari Bupati Humbahas Dr. Oloan Paniaran Nababan “Beliau tidak dapat turut hadir bersama kita hari ini sebab ada tugas luar dari Pemerintahan yang harus dihadiri di Medan (Provsu), terangnya.
Rebeka berharap melalui momen berbuka Puasa bersama ini akan semakin terjalin kerjasama yang baik diantara seluruh komponen masyarakat dan pemerintah untuk Humbahas yang lebih maju.
Pada kesempatan itu BKM (Badan Kenajiran Mesjid) Doloksanggul menyampaikan ucapan Terimakasih kepada FKUB dan Ibu Wakil Bupati atas partisipasi dan perhatiannya dengan acara berbuka Puasa bersama ini dia berharap kiranya kegiatan seperti ini dapat berkesinambungan kedepannya, ungkapnya.
Sementara itu,bKetua FKUB Praeses Gereja HKI (Huria Kristen Indonesia) Humbahas didampingi para pendeta dan bendahara Ustadz Hutagalung dalam kata sambutannya mengucapkan selamat menunaikan Ibadah Puasa.
“Kiranya toleransi antar umat beragama semakin kita tingkatkan kedepan untuk Humbang yang lebih maju,” imbuhnya.
Acara berbuka Puasa bersama ini juga dihadiri Forkopimda, diantaranya Kapolres (diwakili) dan beberapa OPD Pemkab Humbahas, tokoh adat tokoh agama tokoh kepemudaan muslim serta umat muslim dan muslimah sekitar Doloksanggul.
Sebelum berbuka Puasa bersama, Sekretaris MUI Ustadz Hutgalung sekaligus penceramah pada acara itu menyampaikan, bahwa Manusia diciptakan berbeda beda, bersuku- suku dan berbangsa bangsa dan perempuan dihidupkan dari tulang rusuk Pria dan keberagaman itulah menjadi kekayaan Negeri kita yang harus dibina dan dijalin kerukunan baik antara suku, ras maupun agama yang menjadi kekuatan kita.
Usai buka puasa bersama FKUB dan wakil Bupati dengan sabar menunggu umat untuk makan bersama karena jema’ah muslim dan muslimat masih melaksanakan solat magrib dulu dan selanjutnya makan bersama.
Terlihat keakraban yang terjalin bersama Yunita Rebeka dan hadirin pada makan bersama yang sederhana itu namun hikmat hingga penutupan dengan jalinan tali silaturahmi keakraban.
Edison Ompusunggu